Cinta Ini Membunuhku (Yikes!)


Gue sempet memperhatikan ada lagu berikut yang lagi populer sekarang di Indonesia oleh band bernama D'Masiv. Oke gue akui gue gak tahu siapa mereka, lagian gue juga gak inget gimana nada lagu mereka, yang jelas gue sampai geleng-geleng kepala pas denger lagu mereka. Liriknya itu lho. Oke deh mari kita lihat saja bunyi liriknya:

Kau membuat ku berantakan
Kau membuat ku tak karuan
Kau membuat ku tak berdaya
Kau menolakku acuhkan diriku

Bagaimana caranya untuk
Meruntuhkan kerasnya hatimu
Ku sadari ku tak sempurna
Ku tak seperti yang kau inginkan

[Reff]
Kau hancurkan aku dengan sikapmu
Tak sadarkah kau telah menyakitiku
Lelah hati ini meyakinkanmu
Cinta ini membunuhku

Bagaimana caranya untuk
Meruntuhkan kerasnya hatimu
Ku sadari ku tak sempurna
Ku tak seperti yang kau inginkan

Back to Reff

…. Wooo…Uuhh…Haaa…
Lelah hati ini meyakinkanmu
Cinta ini membunuhku

Kredit: Indhry.Com
Sebuah lirik yang luar biasa bukan? Lirik yang bisa melelehkan hati semua cewek sehingga mereka akan mencintai kita, para cowok kalau lagu itu dinyanyikan? Sama sekali tidak. Lirik model gitu cuma cocok ama cowok losers yang begitu begonya sehingga gak ngerti apa itu cinta dan bagaimana mendapatkan cinta itu sendiri. Lagian gue menganggapnya sedikit sissy bagi cowok untuk menangisi hidup mereka dan menyalahkan si cewek cuma karena ditolak. Capek deh. Diterima apa ditolak cinta itu hukum sebab-akibat. Gak mungkin elo ditolak tanpa sebab karena pasti ada alasannya. Alasan utamanya ialah 'elo masuk melalui pintu yang salah'

Ada orang yang pernah bilang ke gue kalo 'you don't get respect by begging, you have to work it out to earn it'. Hal yang sama juga berlaku untuk urusan cinta dan dicintai. Tidak ada yang mencitaimu karena elo mohon-mohon untuk dicintai. Elo dicintai karena elo emang layak dicintai. Elo layak dicintai jika elo sendiri mulai dengan mencintai diri elo sendiri.

Love your self. Itu hal terpenting sebelum elo mulai. Bagaimana mungkin orang lain mencintai diri elo kalo elo sendiri gak mencintai diri elo sendiri. Elo harus mencintai diri elo sedemikian sehingga elo tahu harga diri elo tidak ditentukan oleh apa kata orang tentang elo tapi oleh apa kata elo tentang diri elo sendiri. Elo mesti ngelihat diri elo sebagai seseorang yang berharga, yang layak dicintai, dikagumi, dan disayangi. Dari situlah respek bisa diraih dan demikian juga cinta.

Mengapa beberapa orang terlihat menarik sedang beberapa lainnya adalah orang-orang yang simply gak menarik. Apakah itu ditentukan oleh tampang mereka, ganteng apa jelek? Bukan sama sekali. Itu semua ditentukan dari aura hidup mereka. Aura bisa dilihat di air muka mereka, apakah mereka orang yang bahagia, menikmati hidup, dan fun atau malah mereka adalah orang yang menyedihkan dan membawa sial. Aura dibangun diatas dasar kepercayaan diri yang kuat, yang dominan, yang mewarnai. You can feel it when you are among them. Itu sebabnya mereka adorable dan gampang untuk dicintai, karena mereka sudah mencintai diri mereka terlebih dahulu.

Coba saja lihat ke cermin, apakah Elo tipe orang yang dihindari oleh orang lain atau tipe orang yang dicari-cari. Semua laron akan berkumpul di lampu yang paling terang demikian juga semua yang auranya kurang akan menempel pada mereka yang punya aura lebih kuat. Ketika elo ngerti akan rahasia ini, maka dicintai adalah mudah. Lagian elo gak bakal peduli lagi apakah elo dicintai apa enggak. Ketika elo ditolak pun, ya you go on with your life. Belajar untuk mendapatkan cinta dengan cara yang terhormat bukan dengan cara katrok dan gak bertanggungjawab, apalagi kalau sampai jadi teroris cinta segala.

Makanya gue sekarang menghindari mendengar lagu-lagu seperti yang dibuat D'Masiv itu di atas. Lagu cengeng kayak gitu gak bakal bawa elo kemana-mana selain tenggelam dalam lembah kekelaman. Have a self-respect please. Katakan pada diri elo sendiri kalo apapun yang terjadi elo gak bakal ngemis untuk dapat sesuatu, tapi elo akan berusaha mewujudkan itu jadi kenyataan dengan kerja keras elo sendiri.

Mending elo nyanyi ama gue lagu Christina Aguilera berikut ini:
Every day is so wonderful
And suddenly, it's hard to breathe
Now and then, I get insecure
From all the fame, I'm so ashamed

I am beautiful no matter what they say
Words can't bring me down
I am beautiful in every single way
Yes, words can't bring me down
So don't you bring me down today

To all your friends, you're delirious
So consumed in all your doom
Trying hard to fill the emptiness
The piece is gone and the puzzle undone
That's the way it is

You are beautiful no matter what they say
Words won't bring you down
You are beautiful in every single way
Yes, words won't bring you down
Don't you bring me down today...

No matter what we do
(no matter what we do)
No matter what they say
(no matter what they say)
When the sun is shining through
Then the clouds won't stay

And everywhere we go
(everywhere we go)
The sun won't always shine
(sun won't always shine)
But tomorrow will find a way
All the other times

We are beautiful no matter what they say
Yes, words won't bring us down
We are beautiful no matter what they say
Yes, words can't bring us down
Don't you bring me down today

Comments

SIAAPPPPP bos!
Ge Siahaya said…
setujuuu...hehehe, capeee emang dengerin lagu2 yg cengeng2, kyknya hidup cuma untuk mengasihani diri en cari kambing hitam :P mendingan makan sate kambing dan kambing guling dan gulai kambing...

Hmm..jadi laper.. hehe..

This is great entry Jed!
Toim said…
yah..namanya jg lirik lagu.Jgn dianggap serius lah...:D
Anonymous said…
Huahaha... antara setuju & ngg setuju nie, di satu sisi pernah juga ngerasain kyk gitu tp pengennya sih dilupa in gak malah di nyanyi in, naj*zz, wahahaha
Anonymous said…
waaaaa q juga suka tu dengerin lagunya christina..hihi.. dalem banget.. tapi bener, sekarang tu banyakan lagu yang cengeng..hoho
Anonymous said…
Hmmm...
d'massive itu band jebolan a-mild wanted. Bisa dimaklumi sih kenapa mereka bikin lirik yang cuengeng kayak gitu. Soalnya, salah satu syarat untuk me-release lagu di Indonesia adalah "komersil". Apakah yang dimaksud komersil? Ya itu tadi, lagu2 cengeng, cinta2an, lirik dan nada simple yg mudah diingat. Ngerti dong kenapa sekarang banyak band yang bikin lagu mirip2.

Gw pernah liat vokalisnya dan gitarisnya maen dadakan. OMG, kalo lu denger suara vokalisnya bisa merinding pingin pipis. Kerennya keliwatan. Dan mereka emang udah sering ikutan festival band dan jadi juara. Dan dulu mereka maen rock progressive. Seperti biasa, kalo mau nembus label musti "merek". Atau bahasa halusnya kompromi dengan "selera pasar".

Gw pribadi sih suka sama lagunya. Abis enak gimana dooooooong. Anyway, ga ada lagu laen yg buat dibandingin ya Jed? Christina makes me feel too gay... huehehhee...
Anonymous said…
Bener ... setuju ...