Nasihat Memilih Pasangan Untuk Wanita


Banyak wanita yang memilih pasangannya berdasarkan perasaannya, yakni harus dimulai dengan rasa jatuh cinta dulu pada sang pria. Saya sering mendengar teman wanita saya berkata, "gue ga ada feeling sama dia, jadi ga mungkin sama dia." Wanita memang terkenal sebagai makhluk perasa sehingga perasaan menjadi faktor dominan dalam membuat keputusan. Masalahnya, perasaan kita seringkali bodoh karena tidak dipadukan dengan logika dan pertimbangan matang.

Yang ingin saya sampaikan ialah ada perbedaan besar antara perasaan cinta dan cinta itu sendiri. Untuk seorang pria bisa mendapatkan perasaan cinta dari wanita, maka diperlukan apa yang sering disebut 'The Game' seperti yang ada pada cuplikan lirik lagu "It is All in The Game" berikut:

Once in a while he won't call
But it's all in the game
Soon he'll be there at your side
With a sweet bouquet
And he'll kiss your lips
And caress your waiting fingertips
And your hearts will fly away

The Game sering disebut juga di Indonesia sebagai Teknik Tarik Ulur adalah cara memainkan perasaan lawan jenis. Jadi supaya timbul perasaan cinta, maka sisi perasaan si lawan jenis harus dikondisikan terlebih dahulu. Bagaimana caranya? Tentunya dengan dibuat penasaran dan bertanya-tanya. Ketika seseorang menjadi penasaran, maka dia akan secara konstan memikirkan jawaban atas permasalahan dia tersebut, dan dalam hal ini ialah "Apakah dia juga mencintaiku?" Jadi dari situlah timbul perasaan cinta, dari kebanyakan mikirin hingga kebawa mimpi. Tentunya perasaan cinta adalah sesuatu yang indah, kita mendadak jadi romantis dan berbunga-bunga, namun jangan lupa kalau itu semua hanya perasaan.

Dan perasaan tidak ada yang abadi. Perasaan Anda akan berubah cepat atau lambat.

Para pria yang mahir dalam The Game tentunya akan lebih mudah mendapatkan wanita yang dia inginkan karena dia tahu bagaimana membuat perasaan wanita jadi klepek-klepek. Sementara wanita cenderung tidak tertarik pada pria-pria yang tidak mahir dalam The Game karena itu tadi, "tidak ada feeling", jadi ya biasa saja dan masuk ke dalam zona friendzone.

Nasihat saya untuk para wanita ialah hati-hati dengan pria yang mahir dalam The Game, karena kalau dia bisa bikin perasaan kamu melayang-layang, maka dia juga bisa membuat yang sama ke wanita lain. Namun biasanya sih playboy dimaafkan oleh para wanita karena sudah terlanjur punya perasaan cinta dan cinta itu buta.

Nah kembali ke bahasan saya sebelumnya kalau perasaan cinta berbeda jauh dengan cinta itu sendiri. Lalu apa itu cinta? Saya akan coba menggambarkan cinta sebagai sesuatu yang everlasting (bertahan lama) sedang perasaan cinta adalah sebuah perasaan yang cepat atau lambat akan memudar. Untuk hubungan jangka panjang seperti pernikahan, kualitas apa yang paling kita butuhkan dari pasangan kita? Jawaban dari pertanyaan ini yang akan memberi penjelasan pada kita apa itu cinta.

Dari pengamatan saya setelah berbincang-bincang dengan banyak orang tua, maka saya dapat simpulkan bahwa:

  • Cinta itu tetap setia pada pasangan meskipun ada godaan yang lebih menarik di luar
  • Cinta itu setia mendampingi ketika pasangan mengalami masa-masa tergelap dalam hidupnya dan tidak meninggalkannya sendirian
  • Cinta itu ketika perhatian tidak berubah meski pasangan bertambah tua dan bertambah jelek
  • Cinta itu siap pasang badan, siap berkorban, siap mengalah dan siap bertanggungjawab bersama dengan pasangan
  • Cinta itu ketika pasangan Anda terkena kanker, Anda akan makin perhatian, bukan makin menjauh dan meninggalkan

Oleh karena itu ketika hendak memilih pasangan, jangan putuskan hanya dengan perasaan cinta saja, namun harus diperiksa apakah cinta memang ada pada pasangan Anda. Jika tidak, maka Anda hanya korban The Game, yang setelah dikejar dan didapat, akan dibuang begitu saja.

Orang yang meninggalkan Anda ketika Anda masih cantik dan sehat, tentunya akan pasti tidak ada disana ketika berat badan Anda bertambah dan Anda sakit-sakitan.

Yang bisa membuat hubungan bertahan lama adalah cinta bukan perasaan cinta. Cinta sejati akan membuat hubungan tetap kokoh meskipun diterjang badai ekonomi. Cinta sejati adalah bertahan meskipun perasaan cinta dan ketertarikan sudah tidak ada lagi disana. Cinta sejati adalah kesetiaan dan konsistensi.

Jadi nasihat saya untuk para wanita dalam memilih pasangan adalah ini: jangan terjebak dalam perasaan cinta, namun tanyakanlah apakah benar dia mencintaimu dengan cinta sejati. 

Hargai pria yang:
  • Walau tidak jago bikin perasaan kamu berdebar-debar, namun benar-benar care dan perhatian
  • Walau tidak bikin perasaan kamu melayang-layang, namun tidak kabur ketika kamu dalam masalah dan kesulitan
  • Walau tidak romantis, namun menerima kamu apa adanya baik atau buruk
Ada yang pernah bertanya sama saya bagaimana cara dapatin cowok setia. Saya katakan godaaan akan selalu ada. Seperti kata Bang NAPI, "kejahatan terjadi bukan hanya karena ada niat, tapi juga ada kesempatan." Hindari cowok playboy yang jago The Game. Fokus pada cowok-cowok yang ga laku-laku, karena dia tidak punya kesempatan untuk selingkuh, meskipun dia punya niat segunung. Hahahaha...

Baca juga:


Enter your email address below:

Comments

Lama gak bikin tulisan, tapi skali Bikin dalem bgt..top!?!
Dewi Natalia said…
keren!!!!